Iran Serang Israel, Kemenlu Imbau WNI Tunda Perjalanan

14 April 2024 - 17:15 WIB
Source Foto: Dok. Kemenlu

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Kementerian Luar Negeri RI (Kemenlu) mengimbau warga negara Indonesia (WNI) untuk menunda perjalanan ke Iran dan atau Israel.

Imbauan ini diumumkan Kemenlu RI melalui siaran pers sebagai respons atas situasi di Iran dan Israel.

"Memperhatikan perkembangan situasi politik dan keamanan di kawasan Timur Tengah, Kemlu mengimbau agar WNI di wilayah Iran, Israel dan Palestina untuk meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi terjadinya eskalasi keamanan," demikian pernyataan Kemenlu, Minggu (14/4/24).

"Bagi WNI yang memiliki rencana untuk melakukan perjalanan ke Israel atau Iran, sekiranya tidak mendesak, diimbau untuk menunda perjalanan," lanjut Kemenlu.

Baca Juga: Polri: 61.218 Orang Menuju Pelabuhan Merak pada 13 April 2024

Menurut KBRI Teheran, jumlah WNI di Iran tercatat 376 orang, yang sebagian besar adalah pelajar/mahasiswa di Kota Qom.

"Bagi WNI yang belum melakukan lapor diri, agar segera menghubungi Perwakilan RI terdekat atau melakukan lapor diri secara online di peduliwni.kemlu.go.id," pinta Kemenlu.

Kemenlu juga meminta WNI di wilayah tersebut jika menghadapi situasi darurat. agar segera menghubungi nomor hotline KBRI Tehran: +989024668889; KBRI Amman: +962779150407; dan KBRI Kairo: +201022229989.​

(ndt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment