Polres Sekadau Gelar Monitoring dan Pengamanan Pelipatan Surat Suara Pemilu di Gudang Logistik KPU

17 December 2023 - 16:30 WIB
Humas Polres Sekadau

Tribratanews.polri.go.id – Riau. Polres Sekadau melakukan monitoring dan pengamanan terhadap kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024 di gudang Logistik KPU Sekadau di jalan Panglima Naga, Komplek Pasar Baru, Kecamatan Sekadau Hilir, Pada Sabtu, (16/12/23)

Kasi Humas Polres Sekadau IPTU Agus Junaidi, mengungkapkan bahwa proses penyortiran dan pelipatan surat suara dimulai pada pukul 09.00 pagi dan berlangsung hingga pukul 17.00 sore.
Baca Juga: Polda Jawa Timur Siapkan 194 Pos Operasi Lilin Semeru Persiapan Pengamanan Nataru

“Sebanyak 86 petugas pelipatan surat suara yang telah mendapat arahan dari Ketua KPU Sekadau turut serta dalam kegiatan ini, Pengamanan dan monitoring juga dilakukan oleh personel Operasi Mantap Brata Kapuas demi menjaga agar kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara berjalan dengan aman dan lancar,” jelas IPTU Agus Junaidi

IPTU Agus Junaidi, menegaskan ke personel jajaran bahwa selain gudang Logistik KPU Sekadau, Polres Sekadau juga melakukan pengamanan di Kantor Bawaslu Sekadau dan Kantor KPU Sekadau.

“Dengan pengamanan di kantor penyelenggara Pemilu ini, diharapkan tahapan Pemilu 2024 di Kabupaten Sekadau dapat berjalan dengan aman, dan kondusif. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik dalam persiapan pelaksanaan Pemilu yang aman dan demokratis,” tutup Kasi Humas Polres Sekadau

(pt/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment