Tribratanews.polri.go.id - Bajo. Asisten Operasional Kapolri, Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi mengatakan, pengecekan ribuan personel kepolisian yang akan dikerahkan dalam pengamanan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Labuan Bajo akan ditempatkan sebagian di rumah warga. Pengecekan rumah warga pun telah dilakukan.
"Pasukan pengaman sebanyak lebih dari 2.611 personel akan ditampung di beberapa rumah penduduk dan tempat pertemuan," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (27/4/23).
Baca Juga: Wakapolri Bertolak ke Labuan Bajo, Cek Kesiapan Pengamanan KTT Asean
Ia menyebut, rumah warga itu berstatus sewa. Kemudian, akan ditambah dengan sejumlah fasilitas pendukung lainnya.
"Kelengkapan sedang dipenuhi termasuk WC portabel kebutuhan air, listrik dan jaringan internet," ujarnya.
Diketahui, KTT ASEAN akan dilaksanakan pada 9-11 Mei 2023. Ajang internasional itu juga dipercaya akan mendukung perekonomian wisata Labuan Bajo dan NTT.
(ay/hn/um)