Sinergi Polri dan TNI, Jaga Keamanan Ibu Kota Nusantara Menjelang HUT ke-79 RI

15 August 2024 - 17:00 WIB
Liputan6

Tribratanews.polri.go.id - Kaltim. Dalam pengamanan Ibu Kota Nusantara (IKN), Aparat TNI-Polri terus bersinergi menjelang HUT ke-79 RI.

Kapolda Kaltim, Irjen. Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si., dan Pangdam VI/Mulawarman, Mayor Jenderal TNI Tri Budi Utomo, S.E., juga memastikan pihaknya memberikan pengamanan dalam proses pembangunan IKN yang masih akan terus berlanjut.

"Kami memastikan semua tahap pembangunan IKN berjalan lancar dan aman," ujarnya, dilansir dari laman resmi Detik, Kamis (15/8/24).

Sementara itu, Mayjen Tri Budi Utomo, menekankan pentingnya sinergi TNI dan Polri dalam keamanan, khususnya dalam menjaga kondusifitas di wilayah Ibu Kota Nusantara. "Keamanan proyek strategis ini menjadi prioritas utama kami," jelasnya.

Baca Juga: Polres Metro Jakarta Barat Berhasil Ringkus Dua Tersangka Pengedar Narkoba dan Barang Bukti Sabu 11,355 Kg

TNI dan Polri telah menyiapkan langkah-langkah preventif untuk mengantisipasi segala potensi ancaman yang dapat mengganggu jalannya perayaan. Patroli gabungan dan pengawasan ketat telah diterapkan di berbagai lokasi strategis.

Polda Kaltim sebelumnya juga mengerahkan dua ribu personel untuk mengamankan peringatan HUT ke-79 RI di IKN. Personel kepolisian itu disebar di sejumlah wilayah di sekitar IKN.

"Kurang lebih 2.000 personel, tujuannya untuk mendukung lancarnya keamanan saat prosesi upacara 17 Agustus di IKN dan penggunaannya sudah dilaksanakan dari beberapa hari yang lalu," ujar Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes. Pol. Yuliyanto, S.I.K., M.Sc., (13/8/24).

Dalam kesempatannya ia mengatakan pengamanan tidak hanya berpusat di IKN. Para personel disebar di wilayah Balikpapan, Samarinda dan sekitarnya.

"Kegiatan pengamanan ini tidak berpusat di IKN saja akan tetapi mulai dari Balikpapan, Samarinda karena selain upacara juga dalam rangkaian beberapa kegiatan Presiden, Wapres dan yang lainnya," tutupnya.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment