Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, mengimbau agar masyarakat tidak khawatir terhadap varian baru Covid-19 yaitu Omicron EG 5.1 (Eris). Sebelumnya disebutkan bahwa varian tersebut terdeteksi sudah masuk Indonesia.
Menurut Menkes, varian tersebut dikategorikan pada level terbawah dan belum mengkhawatirkan. "Tidak seperti Delta yang merupakan varian tinggi sehingga kita tidak usah panik," jelasnya dikutip dari rri.co.id pada Minggu (13/8/23).
Baca Juga: Manfaat Kulit Kentang yang Jarang Diketahui
Menkes meminta masyarakat tidak lengah dan tetap menjaga pola hidup sehat. Selain itu juga tetap melakukan vaksinasi Covid-19 hingga dosis keempat (booster kedua). “Bagi yang belum divaksin dipersilakan karena masih tersedia dan gratis hingga akhir tahun ini," tambahnya.
Menurutnya masyarakat harus segera menuntaskan vaksinasi penguat (booster). Menkes mengaku pertama kali menerima laporan masuknya varian baru Covid-19 sekitar Juni hingga Juli 2023. "Namun, saya sendiri sudah terima pesan bahwa pengawasan di Indonesia bagus," tutupnya.
(ek/hn/nm)