Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Pregnancy nose merupakan hidung yang membesar atau membengkak selama kehamilan. Selain ukuran hidung yang tampak membesar, beberapa ibu hamil juga bisa mengalami hidung meler atau ingusan yang lebih sering daripada sebelum hamil. Perubahan pada hidung ini biasanya lebih terlihat menjelang akhir kehamilan.
Meski ramai dibicarakan di sosial media, istilah pregnancy nose mungkin masih asing di telinga beberapa ibu hamil. Pada dasarnya, pregnancy nose memang bukan istilah medis yang resmi, melainkan istilah yang berkembang di sosial media karena banyak ibu hamil yang mengalaminya.
Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (24/9/24), berikut sederet cara atasi peradangan di dalam hidung dan tersumbat, antara lain:
1. Bersihkan hidung secara rutin
Seperti yang telah dijelaskan, pregnancy nose ditandai dengan pembengkakan pada hidung, serta hidung tersumbat atau meler. Kondisi ini dapat diatasi dengan membilas hidung menggunakan air garam. Bumil bisa melakukannya di rumah menggunakan neti pot atau botol pembilas.
Tak hanya dengan air garam, semprotan kortikosteroid atau dekongestan juga bisa dipakai untuk membersihkan hidung dan mengatasi hidung tersumbat. Dengan begitu, Bumil pun bisa bernapas dengan lebih nyaman.
2. Hindari paparan alergen
Pada dasarnya, pregnancy nose menyebabkan jaringan hidung menjadi lebih sensitif. Oleh karena itu, Bumil disarankan untuk lebih berhati-hati terhadap paparan bahan alergen, seperti asap rokok, debu, dan polusi.
Untuk mengurangi bahan alergen terhirup ke dalam hidung, Bumil sebaiknya menggunakan masker wajah setiap bepergian atau berada di luar rumah.
3. Banyak minum air putih
Untuk meringankan gejala pregnancy nose, Bumil juga disarankan untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih minimal 12 gelas per hari. Tips ini penting untuk diterapkan agar Bumil tetap sehat selama kehamilan dan janin pun berkembang secara normal sampai persalinan.
4. Jaga kelembapan udara ruangan
Jika pregnancy nose membuat Bumil sering mimisan karena peningkatan aliran darah di hidung, pertimbangkanlah untuk menggunakan pelembap udara atau humidifier, terutama di malam hari saat tidur. Pasalnya, udara yang terlalu kering, misalnya akibat penggunaan AC yang terlalu lama, dapat memicu mimisan.
(sy/hn/nm)