Tenggorokan Sakit? Ini Penyebabnya

1 March 2023 - 06:00 WIB
rri.co.id

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Radang tenggorokan bisa menjadi sangat mengganggu. Sebab, makan dan minum apapun jadi akan terasa serba salah. Dalam istilah medis, radang tenggorokan dikenal dengan sebutan tonsilofaringitis.

Radang tenggorokan sering disertai dengan peradangan pada tonsil atau amandel. Selain radang, ini penyebab sakit saat tenggorokan yang sebabkan kesulitan menelan, antara lain yang seperti dilansir dari rri.co.id Selasa (28/2/23).

Baca juga : Kemenkes Waspadai Flu Burung Infeksi ke Manusia

1. Infeksi Bakteri
Penyebab sakit menelan yang pertama disebabkan oleh infeksi bakteri. Hal ini menyebabkan anda mengalami sakit tenggorokan. Ketika terjadi, amandel mengalami bengkak, seseorang yang mengalami infeksi bakteri pada tenggorokannya harus mendapat pengobatan antibiotik. Jika tidak segera diobati, kamu bisa mengalami komplikasi serius, seperti kerusakan jantung atau ginjal.

2. Luka pada Tenggorokan
Penyebab sakit tenggorokan lainnya adalah terjadinya luka pada bagian tersebut. Salah satu penyebab sakit menelan disebabkan mengonsumsi makanan atau minuman yang terlalu panas sehingga menimbulkan luka. Maka dari itu, anda dapat mencegah dengan memastikan makanan telah halus. Apalagi saat akan melewati tenggorokan agar tidak menyebabkan luka.

3. Penyakit Asam Lambung
Anda juga bisa mengalami sakit tenggorokan yang disebabkan oleh asam lambung. Hal ini umumnya disebabkan gangguan asam lambung yang kronis. Ketika terjadi, anda dapat mengalami asam lambung naik ke kerongkongan sehingga terjadi iritasi pada dinding di area tersebut. Sebagai dampaknya, anda akan mengalami rasa sakit ketika menelan.

4. Infeksi yang Menyebabkan Flu atau Sinus
Sakit tenggorokan menyebabkan sulit untuk menelan. Salah satu penyebab dari sakit tenggorokan adalah infeksi yang menyebabkan kamu mengalami flu atau sinus. Hal ini terjadi sehari sebelum anda mengalami gejala lain, seperti pilek dan batuk. Untuk mengatasi gangguan tersebut, kamu dapat lebih banyak istirahat dan mengonsumsi cairan lebih.

5. Kekeringan
Tenggorokan yang kering juga dapat membuat tenggorokan terasa sakit saat menelan. Pasalnya, udara yang kering membuat tenggorokan anda akan terasa kasar dan gatal sehingga tidak nyaman ketika menelan.

Selain itu, bernapas melalui mulut karena hidung tersumbat juga bisa menyebabkan tenggorokan anda kering dan sakit. Beberapa gangguan dapat menyebabkan kelainan yang parah, maka dari itu, anda harus senantiasa menjaga bagian tersebut.

(rz/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment