Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Upaya pemerintah dalam mempercepat transformasi ekonomi hijau dan sirkular (green economy and circularity). Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) berencana menggelar Green Economy Expo 2024.
Acara bertajuk “Green Economy Expo 2024: Advance Technology, Innovation, dan Circularity” itu akan berlangsung pada 3-5 Juli 2024. Bertempat di Cendrawasih Room Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, acara ini terbuka gratis untuk umum
Seluruh pemangku kepentingan bakal hadir dalam forum ini, baik itu dari kementerian/lembaga, pemerintah daerah, perguruan tinggi, hingga LSM. Forum ini diharapkan menjadi penampung pengembangan teknologi, inovasi, dan ekosistem sirkular.
Baca Juga: Peringati Hari Bhayangkara Ke-78, Polri Gelar Serangkaian Tradisi Hingga Perlombaan
"Acara green economy expo untuk menjembatani pemerintah dengan pihak non-pemerintah. Untuk mencari solusi penerapan ekonomi hijau dan mencapai target Net Zero Emissions di Indonesia,” ujar Deputi Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Alam Kementerian PPN/Bappenas, Dr.Vivi Yulaswati, MSc., dilansir dari laman RRI, Kamis (20/6/24).
Kegiatan Green Economy Expo 2024 akan menghadirkan dialog yang berbeda setiap harinya. Pada hari pertama, akan membahas tentang The Circular Leap: Roadmap, Action, and Strategic Collaboration.
Hari kedua atau 4 Juli 2024, dialog membahas tentang Industrial Decarbonization through Circular Practice. Dan, hari ketiga membahas Bio-innovation: Catalyst for Cicularity.
Dalam Green Economy Expo 2024, akan diluncurkan dua dokumen roadmap atau Peta Jalan. Yaitu, peta jalan dan Rencana Aksi Ekonomi Sirkular di Indonesia dan Peta Jalan Penurunan Susut dan Sisa Pangan (Food Loss and Waste).
(fa/pr/nm)