Biddokes Polda Banten Gelar Vaksinasi Massal di Gerai Vaksin Presisi Universitas Sutomo Serang

30 August 2021 - 12:14 WIB
Tribratanews.polri.go.id - Serang. Polda Banten gelar Vaksinasi massal dalam rangka percepatan Program Vaksinasi Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Universitas Sutomo Kalodran Serang. Kabiddokes dr.Agung Widodo mengatakan Biddokes Polda Banten mengadakan Vaskinasi di Gerai Vaksin Presisi Universitas Sutomo Kalodran Serang  dengan sasaran para mahasiswa/i  sebanyak 95 orang ,hal ini dilakukan untuk mempercepat  Progam Vaksinasi pemerintah  untuk membangun Herd Immunity serta sebagai Implementasi Program Prioritas Kapolri Presisi di bidang Transformasi Operasional pada Pemantapan dukungan Polri dalam Penanganan pandemi Covid-19.



Kabiddokes juga menyampaikan bahwa dari jumlah 95 yang hadir hanya ada 76 orang yang bisa di vaksin ,sementara ditunda sebanyak 19 orang karena ada hal lain sehingga belum bisa di vaksin. Untuk petugas vaksinator sendiri ada 16 orang , kata Kabiddokes.



Sementara itu Kabid Humas Polda Banten Akbp Shinto Siiltonga tidak lupa mengajak kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama mematuhi protokol kesehatan.


“Guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, mari bersama-sama kita patuhi dengan 6 M, yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, Membatasi Mobilitas, dan Menghindari Makan Bersama. Semoga dengan menerapkan protokol kesehatan kita semua terhindar dari penularan Covid-19,” pungkas Kabid Humas Polda Banten.

Share this post

Sign in to leave a comment