Tribratanews.polri.go.id - Gempa berkekuatan magnitudo 5,0 mengguncang wilayah Muara Binuangeun, Banten, Jumat (14/2/25) malam. Gempa bumi tersebut terjadi sekitar pukul 19.28 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan, lokasi gempa pada koordinat 7.62 Lintang Selatan (LS), 105.49 Bujur Timur (BT) atau 97 km Barat Daya Muara Binuangeun, Banten. Kedalaman gempa berada di 10 Km.
BMKG menyebutkan, gempa Banten tersebut tidak berpotensi tsunami.
"Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG, dilansir liputan6.
(ek/pr/nm)