Tribratanews.polri.go.id. Polda Jambi mengerahkan 50 personel untuk pengamanan 20.000 vaksin Covid-19 yang datang dari perbatasan Sumatera Selatan.
Kapolda Jambi Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., mengatakan, pengamanan vaksin sendiri sudah dilakukan sejak Minggu (03/01/2021) malam di tempat penyimpanan vaksin di gedung instalasi obat Dinas Kesehatan Provinsi Jambi.
"Ada beberapa teknis yang dilakukan untuk pengamanan vaksin," terang Kapolda, Senin (04/01/2021).
Kapolda Jambi dan Danrem 042/Garuda Putih (Gapu) menyatakan bersedia divaksin. Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M Zulkifli menegaskan, tidak ada alasan untuk tidak divaksin.
"Harus siaplah. Tentu kita semua harus siap untuk divaksin, memangnya disini ada yang tidak siap untuk divaksin," ungkap Danrem 042/Gapu.
"Personel telah kita terjunkan untuk mengamankan gudang. Keamanan ketat dilengkapi kamera CCTV oleh aparat gabungan," jelas Kapolda.
(rj/bq/hy)