Kapolda Jateng : Pemudik Diharapkan Persiapkan Fisik dan Kendaraan Demi Keselamatan Selama Mudik Lebaran

1 April 2024 - 10:03 WIB
Merdeka.com

Tribratanews.polri.go.id - Jateng. Kapolda Jawa Tengah, Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.St.Mk., S.H., menghadiri rapat koordinasi jelang mudik lebaran bersama Kemenhub. Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi meminta agar masyarakat yang akan mudik ke wilayah Jawa Tengah mempersiapkan diri dengan matang.

"Saya mengharapkan teman-teman sekalian lewat media bagi masyarakat kita yang mudik khususnya ke Jateng persiapkan diri," ujar Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, Minggu (31/3/24).

Baca Juga: Polda NTT Kerahkan 1.134 Personil Amankan Perayaan Paskah

Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi juga menyebutkan bahwa selain kendaraan, fisik juga harus disiapkan. Jika ada kendala di lapangan, dirinya meminta jangan takut menghubungi polisi.

"Bukan hanya kendaraan, tetapi fisik juga, sopirnya juga. Kalau terjadi kendala di lapangan jangan segan-segan lapor polisi," ujar Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi.

Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi juga mengatakan bahwa ada 125 ribu anggota yang tersebar menghadapi musim mudik. Dia menegaskan sudah siap menghadapi mudik tahun ini.

"Anggota kita sudah 160 pospam, 125 ribu anggota sudah tergelar, jadi artinya kita sudah siap untuk Polda Jawa Tengah dalam rangka menampung kebangkitan arus," tutup Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi.

(ri/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment