Kapolri: Hoegeng Award Amanah Untuk Polisi Bekerja Lebih Baik

15 July 2023 - 11:00 WIB
Foto: Divisi Humas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., menyatakan pemenang Hoegeng Award harus menyadari bahwa penghargaan tersebut merupakan sebuah amanah besar. Di sisi lain, juga merupakan sebuah kebanggaan.

“Kami terima kasih kepada juri dan khusus anggota terpilih karena di satu sisi ini kebanggaan, namun di sisi lain ini amanah yang kita laksanakan karena memang harapan kita dengan momentum Hoegeng Award bisa mewarisi Hoegeng-Hoegeng baru yang tentunya menyesuaikan kondisi dan tantangan saat ini,” jelas Jenderal Sigit, Jumat (14/7/23).

Baca Juga:  Presiden Jokowi: Hoegeng Award 2023 Jadi Pengakuan Anggota yang Berdedikasi, Berintegritas, dan Inovatif

Menurut Jenderal Sigit, masih banyak anggota-anggota lain di luar sana yang tidak terpilih namun memiliki kualitas tidak kalah membanggakan dari para pemenang. Oleh karenanya, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., meminta anggota-anggota lain tetap menjalankan segala tugas dengan hati tulus.

“Jadikan amal ibadah sehingga semuanya dilakukan dengan ikhlas dan harapan kita kalian semua bisa dekat dengan masyarakat dan lebih baik melaksanakan tugas dan dicintai masyarakat untuk menjaga institusi kita lebih baik untuk melindungi dan mengayomi masyarakat,” ungkap Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Kapolri pun mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang terlibat memilih, CT Group di mana Chairman-nya Chairil Tanjung hadir langsung dan timnya membantu pelaksanaan acara, serta para dewan pakar yang secara independen dan profesional menjurikan pemilihan.

(ay/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment