Menjelang Nataru, Polisi Silahturahmi Tokoh Agama di Tabalong

10 December 2024 - 16:00 WIB
Antaranews

Tribratanews.polri.go.id - Tabalong. Polisi melakukan silaturahmi dan koordinasi kepada tokoh agama terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang perayaan Natal 2024 di Tabalong, Polda Kalimantan Selatan. Kegiatan koordinasi itu dilakukan dengan tokoh agama di Gereja GPDI Kapar, Kecamatan Murung Pudak.

"Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Iptu Dedy Indarto dan disambut baik oleh Pendeta Claudia serta Pendeta W Simamora," ujar, Kasi Humas Polres Tabalong, Iptu Joko Sutrisno, dilansir dari laman Antaranews, Senin (9/12/24).

Dalam kesempatannya ia mengatakan tujuan dari kegiatan ini untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif selama masa perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

“Silaturahmi ini juga merupakan upaya Polri untuk berkoordinasi dengan tokoh agama agar bersama-sama menjaga kamtibmas yang kondusif, khususnya menjelang dan selama perayaan Natal dan tahun baru,” ujarnya.

Ia juga mengatakan dalam pertemuan tersebut, Kasat Binmas menyampaikan imbauan kepada para pendeta agar mengajak jemaat untuk saling menjaga kerukunan antarumat beragama serta saling menghormati dalam melaksanakan ibadah.

“Kami berharap seluruh masyarakat dapat merayakan Natal dan tahun baru dengan aman dan damai, tanpa adanya gangguan kamtibmas. Polri juga akan terus hadir untuk memastikan keamanan di tempat-tempat ibadah dan lingkungan masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan silaturahmi ini merupakan bagian dari upaya Polres Tabalong untuk mempererat hubungan dengan tokoh agama dan masyarakat dalam menciptakan suasana yang harmonis.

"Kami mengharapkan dengan adanya sinergi ini dapat mendukung terciptanya perayaan Natal dan tahun baru yang penuh damai dan saling toleransi di wilayah Tabalong," jelasnya.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment