Wakapolres Flores Timur Tinjau Langsung Arus Peziarah Semana Santa ke Wureh

18 April 2025 - 18:45 WIB
Polres Flores Timur

Tribratanews.polri.go.id - Flores Timur. Arus peziarah Semana Santa menuju Desa Wureh, Adonara Barat, Peziarah memadati area pelabuhan penyebrangan Pantai Palo, Larantuka. sejak Kamis (17/4/25) .
 
Wakapolres Flores Timur, Kompol Teosasar Ngulu, S.Sos., M.M., turun langsung meninjau kesiapan personel pengamanan dan memastikan pelaksanaan ibadah berjalan aman dan tertib.
 
“Seluruh personel diminta bekerja maksimal melayani masyarakat, khususnya para peziarah yang akan melaksanakan ibadah cium Tuan Berdiri di Wureh,” ungkap Kompol Teosasar Ngulu
 
Personel gabungan TNI, Polri, Dinas Perhubungan dan instansi terkait terlihat sibuk membantu peziarah. Selain itu, Wakapolres juga menginstruksikan anggotanya untuk mengatur lalu lintas di sekitar pintu masuk pelabuhan guna menghindari kemacetan dan kecelakaan.
 
“Anggota harus bekerja sama dengan pemuda sekitar untuk mengatur arus lalu lintas dan parkir kendaraan,” jelas Wakapolres Flores Timur.
 
Hingga saat ini, arus kendaraan dan peziarah terpantau tertib dan lancar. Pengaturan yang dilakukan oleh personel pengamanan Semana Santa Polres Flotim bersama pemuda Pantai Palo dinilai efektif menjaga kelancaran kegiatan keagamaan tersebut.


(pt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment