[HOAKS] California Terbakar karena Agenda Smart City 2028 oleh PBB

21 January 2025 - 05:50 WIB
Komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di Facebook sebuah unggahan mengeklaim Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) diklaim sebagai dalang di balik kebakaran dahsyat di Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS).

Kebakaran itu dihubungkan dengan rencana pengembangan Smart City. Sebagian narasi juga mengaitkannya dengan perhelatan Olimpiade Musim Panas 2028. 
 
Namun faktanya, klaim tersebut adalah tidak benar atau hoaks. Melansir dari kompas.com yang mengutip dari ita.lacity.gov, Minggu (19/1/25), Smart City merupakan program pemerintah Los Angeles untuk memanfaatkan teknologi dalam menghadapi tantangan urban, seperti ketidakadilan rasial yang berdampak pada populasi minoritas, bencana alam yang mengancam keselamatan dan harta benda, hingga krisis iklim.

Pada 2019, Badan Teknologi Informasi Kota Los Angeles (ITA) membentuk Komite Smart City, yang terdiri dari 24 departemen dan pejabat terpilih. Otoritas Los Angeles melalui kanal YouTube County of Los Angeles dalam konferensi pers menyampaikan bahwa penyebab kebakaran hutan di Los Angeles masih dalam penyelidikan. Namun dapat dipastikan, angin kencang dan kekeringan di California Selatan telah memicu penyebaran api.

(sy/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment