Kalah 1-0 dari Al Taawoun, Al Nassr Harus Tersingkir di King's Cup Arab Saudi

30 October 2024 - 13:30 WIB
bola.net

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Perjalanan Al Nassr di Kings Cup 2024/2025 harus berakhir pada babak 16 Besar dalam laga yang diwarnai kegagalan Cristiano Ronaldo menendang penalti, Al Nassr kalah 0-1 lawan Al Taawoun.

Al Nassr menjamu Al Al Taawoun pada laga babak 16 Besar Kings Cup di Stadion Al Awal Park, Rabu (30/10/24). Laga berjalan cukup menarik sejak menit awal.

Al Nassr turun dengan komposisi pemain terbaiknya. Pelatih Luciano Spalletti memainkan Ronaldo sejak menit awal. Ronaldo ditopang Talisca dan Marcelo Brozovic. Sedangkan, Sadio Mane ada di bangku cadangan.

Kubu Al Taawoun bertumpu pada eks pemain Atalanta yakni Musa Barrow di lini depan. Dia berduet dengan Joao Pedro. Duet ini cukup merepotkan Aymeric Laporte dan kolega di kubu Al Nassr.

(rz/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment