Tribratanews.polri.go.id - Oksibil. Ka Ops Satgas Damai Cartenz, Kombes. Pol. Muhammad Firman, S.I.K., M.Si., turun langsung melihat pelayanan kesehatan yang rutin digelar personel tim medis Satgas Bantuan di Distrik Okbibab, Kabupaten pegunungan Bintang, Sabtu (15/10/22).
Baca Juga : Gandeng Tokoh Masyarakat, Polri Sambangi Kepala Suku Distrik Ilaga
Dalam kegiatan ini Ka Ops Satgas Damai Cartenz didampingi Kasatgas Cyber Kombes. Pol. Bambang W, S.H., MM. dan Wakasatgas Binmas Kombes Pol. Yamin D Priono, S.I.K., Ka Ops Satgas Damai Cartenz untuk melihat secara langsung aktivitas personelnya yang dengan gigih memberikan pelayanan kepada setiap warga yang hendak berobat.
“Disamping bertugas sebagai pelindung dan pemelihara situasi keamanan, Polri melalui Operasi Damai Cartenz juga turut berperan dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat lewat program Kesehatan Lambang Diri Sehat – Guna atau yang akrab disebut Keladi Sagu,” ungkap Ka Ops Satgas Damai Cartenz seperti dilansir website resmi Binmasnokenpolri.
Lebih lanjut disebutkan Ka Ops, masyarakat Papua di sembilan wilayah Operasi Damai Cartenz memberikan respon dengan sangat baik langkah Polri yang memberikan fasilitas kesehatan secara gratis.
“Mengingat tantangan geografis di wilayah Papua, sehingga mereka (masyarakat Papua) berhak mendapatkan fasilitas kesehatan seperti warga lainnya,” ungkap perwira berpangkat menengah tersebut.
Pelayanan kesehatan kepada masyarakat tidak hanya dilakukan Distrik Okbibab, namun juga menyentuh warga di kampung Sironaip.
(fa/hn/um)