Tribratanews.polri.go.id - Babel. Kepala Kepolisian Daerah Bangka Belitung, Irjen. Pol. Drs. Yan Sultra Indrajaya, S.H., memimpin jalannya upacara pembukaan kegiatan pembaretan bintara remaja angkatan 48/52 (lulusan Diktuba Polri tahun 2022) yang berlangsung di Mako Brimob, Senin (6/2/23).
Upacara Pembukaan Pembaretan Bintara Dit Samapta angkatan 48/52 (48 bintara polki dan 52 bintara polwan) akan dilaksanakan mulai hari ini sampai dengan 10 hari kedepan di Sat Brimob Polda Kep. Bangka Belitung.
Baca juga : Berikan Arahan pada Anggota Satbrimob Polda Kepri, Kapolda: Amankan Kebijakan Pemerintah
Dalam amanatnya, Irjen. Pol. Yan Sultra Indrajaya mengungkapkan Korsabhara Baharkam Polri telah menetapkan 3 (tiga) sasaran prioritas dan arah kebijakan di tahun 2023 ini, yaitu harkamtibmas yang kondusif, penegakan hukum ketertiban umum dan kualitas pelayanan publik.
Adapun kegiatan peningkatan kualitas pelayanan publik, akan dilaksanakan tindakan quick respon dan penegakan hukum ketertiban umum atau penyidikan tindak pidana ringan (tipiring).
Kapolda juga menegaskan bahwa Bintara polri merupakan pelaksana tugas Kepolisian terdepan, dengan jumlah paling banyak yang tergelar di semua fungsi Kepolisian, sehingga keberadaan dan perannya sangat penting dalam menggerakkan organisasi Polri khususnya Direktorat Samapta sebagai Back Bone Polri dan Power Hand Kapolda.
(fa/pr/um)