Tribratanews.polri.go.id - Jayapura. Kapolda Papua, Irjen. Pol. Mathius D. Fakhiri, S.I.K., beserta Kabid Humas Polda Papua, Kombes. Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., menggelar tatap muka bersama para Tokoh di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan, Sabtu (25/02/03).
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Wira Pratama Mapolres Asmat.
Dalam kegiatan tersebut juga di hadiri Bupati Asmat Elisa Kambu, S.Sos, Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi, S.Sos, M.M, Plt. Sekda Asmat Absalom Amiyaram, Danramil Agats Kapten Inf Ronny, Koorspripim Polda Papua Kompol Leonardo Yoga, S.I.K., Danyon B Pelopor Satbrimobda Papua Kompol Dionisius Vox Dei Paron Helan, S.I.K., serta para tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama di Kabupaten Asmat.
Baca juga : Kapolda Kaltara Sapa Warga Bulungan di Warkop
Dalam kesempatannya Kapolda Papua berharap, suatu saat Kabupaten Asmat bisa menjadi penyangga bahan pokok untuk daerah-daerah yang ada di wilayah Selatan Papua sampai perbatasan, sehingga masyarakat asli Papua juga bisa maju dan bersaing dengan yang lainnya.
“Program percepatan pembangunan di Papua saat ini terhambat karena banyak mendapat gangguan keamanan khususnya di daerah pegunungan, tidak semua merupakan pergumulan bagi kami anak-anak Papua, dan tentunya kami sangat membutuhkan dukungan dari pihak Gereja atau tokoh-tokoh agama sehingga program pembangunan di Papua dapat berjalan secara merata sehingga tidak ada lagi masyarakat Papua yang merasa bahwa tidak ada pembangunan melalui dana Otsus di Papua,” ungkapnya, 25 Februari 2023.
Jenderal bintang dua tersebut meminta kepada Bupati Asmat untuk mencari Putra-Putri orang asli Asmat dan pendatang yang lahir besar di Asmat yang berada di Distrik-Distrik, untuk rencana nantinya akan diambil perwakilan sebanyak 3 orang mengikuti perekrutan Anggota Polri.
Diakhir sambutan, Kapolda Papua mengajak Bupati dan para tokoh untuk bersama-sama Polri dalam mengimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Asmat selama masa- masa Politik.
(fa/af/pr/um)