Polda NTT Gelar Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025, Bantu Warga dan Stabilkan Harga Pangan Jelang Idul Fitri

20 March 2025 - 21:30 WIB

Tribratanews.polri.go.id - NTT. Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025, Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar kegiatan Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan, serta membantu masyarakat dan anggota Polri dalam memenuhi kebutuhan pokok.

Bazar yang berlangsung di lapangan hitam Mapolda NTT pada Kamis (20/3/2025) ini, dibuka secara serentak di seluruh Indonesia dan dipantau langsung oleh Kapolri melalui sambungan daring. Karo SDM Polda NTT, Kombes Pol Dr. H. Juli Agung Pramono, S.H., S.I.K., M.Hum, hadir langsung dalam kegiatan tersebut, bersama para anggota dan masyarakat.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya dalam menghadapi bulan Ramadhan dan Idul Fitri. Kami ingin meringankan beban masyarakat dengan menyediakan bahan pokok dengan harga terjangkau,” ujar Kombes Pol Juli Agung Pramono.

Selain membantu warga, program ini juga bertujuan untuk menekan lonjakan harga kebutuhan pokok di pasaran. “Kami berharap, dengan adanya bazar ini, harga-harga kebutuhan pokok dapat tetap stabil dan terjangkau oleh masyarakat,” tambah Karo SDM Polda NTT.

Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025 ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan anggota Polri, serta berkontribusi dalam menjaga stabilitas harga pangan menjelang Idul Fitri 1446 H/2025.


(nf/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment