Tribratanews.polri.go.id - Karimun. Empat kapal yang melakukan aktifitas tambang pasir laut berhasil diamankan Polair Polda Kepri, Rabu (1/5/24) sekitar pukul 11.00 WIB.
Keempat kapal tersebut adalah tiga kapal motor dan satu kapal isap yang tidak mengantongi izin, saat melakukan aktifitas penambangan pasir laut disekitar perairan Pulau Babi, Kabupaten Karimun.
Empat kapal yang diamankan diantaranya KM Uji Lestari, KM Pratama Jaya dan KM Jay Son Contriono sebagai kapal pengangkut dan satu unit kapal isap.
Keempat kapal ini masih diamankan di sekitar perairan Kolong, di sekitaran depan Mako Polair Polres Karimun.
Baca Juga: Polisi: Pelaku Pembunuhan Wanita Dalam Koper Ambil Uang Rp43 Juta
Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Polair Polda Kepri, AKBP Isa Imam Syahroni, menjelaskan, dan membenarkan telah mengamankan empat kapal tersebut.
“Iya benar, empat kapal sudah kita amankan, dari empat kapal, 3 kapal merupakan pengangkut, satu kapal isap, saat ini masih dalam proses pemeriksaan kita,” jelasnya, dilansir dari posmetro, Kamis (2/5/24).
AKBP Isa Imam Syahroni, menambahkan anggotanya masih terus mendalami kasus ini, pihaknya menduga dari empat kapal tersebut saling berkaitan. Dimana adanya 3 kapal yang dijadikan sarana pengangkut dan 1 kapal isap.
“Masih terus kita dalami, informasi lanjut nanti kita informasikan,” tutupnya.
(ek/hn/nm)