Kapolda Kalteng Luncurkan Alat Pemadam Portabel Buatan Bripka Agus

3 March 2021 - 10:37 WIB
Tribratanews.polri.go.id - Palangkaraya. Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah, Irjen Pol. Dedi Prasetyo meluncurkan alat pemadam Portable buatan Bripka Agus, personel Polresta Palangka Raya yakni Agus Water Spray (AWS). Bersamaan dengan itu, turut diluncurkan mobil pemburu api. 




Peluncuran atas inovasi alat pemadam kebakaran tersebut berlangsung di lapangan Barigas Polda Kalteng. Dalam peluncuran tersebut, Kapolda Kalteng didampingi Dirlantas Polda Kalteng, Kombes Pol. Rifki dan Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol. K Eko Saputro serta dihadiri seluruh pejabat utama.




Kabidhumas Polda Kalteng dalam kesempatan tersebut mengatakan, mobil pemburu api tersebut jenis komodo. Mobil itu bisa memadamkan api dengan medan yang berat dan tidak bisa dilalui mobil pemadam yang besar. Sedangkan AWS, merupakan alat pemadam portabel buatan Bripka Agus yang terinspirasi dari alat semprot cuci motor, kemudian dimodifikasi menjadi pemadam polrtabel dengan menggunakan aki dan dinamo dengan kapasitas air 30 liter.


Hal tersebut sebagai upaya untuk menanggulangi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah hukum Polda Kalteng. "Semoga dengan adanya inovasi seperti ini, dapat mempermudah personel di lapangan dalam bertugas memadamkan Karhutla yang ada di Kalimantan Tengah," pungkas Kabid Humas Polda Kalteng.

Share this post

Sign in to leave a comment